

Kenali Perilaku Konsumen
Sebagai target dari pemasaran, tentu sangat penting untuk kita mengenali perilaku konsumen. Perilaku konsumen ini bisa diartikan sebagai segala jenis tindakan seorang konsumen terhadap suatu produk, merk, maupun perusahaan tertentu. Nah, dengan mengenali perilaku konsumen, kita bisa memprediksi tren pasar dan juga kebutuhan dan minat pasar lho, Pilaris! Dengan demikian, kita bisa merancang strategi pemasaran yang sesuai dan tepat sasaran.Buat Brand dan Slogan Bisnis yang Menarik
Pilaris, meskipun dalam bisnis kualitas itu penting, tapi nggak bisa dipungkiri kalau hal pertama yang bisa make or break suatu bisnis adalah nama atau merk! Yep, nama atau merk suatu produk berperan penting dalam menarik konsumen, lho. Hal ini akan sangat membantu, terlebih kalau kita membuka usaha yang sudah memiliki banyak kompetitor, misalnya bidang Food and Beverage. Merk dan produk yang unik bisa menjadi keunggulan kita dibandingkan kompetitor yang lain.Gunakan Media Online
Di era digital seperti sekarang, hampir tidak ada orang yang tidak memiliki gadget. Ini bisa dimanfaatkan untuk strategi pemasaran kamu, Pilaris! Kalian bisa membuat media sosial resmi untuk bisnis kalian. Selain itu, kalian juga bisa menggunakan jasa digital advertisement seperti Google Ads untuk membantu menyebarluaskan dan memasarkan produk kalian.Pertahankan Loyalitas Konsumen
Pilaris, mengakuisisi pelanggan baru memang penting, tapi mempertahankan konsumen yang sudah loyal kepada kita juga nggak kalah penting, lho! Konsumen yang sudah loyal dengan kita biasanya sudah memahami produk dan percaya pada kualitas produk. Jadi, kalian nggak perlu menghabiskan bahwa resources untuk mempromosikan produk dan meyakinkan mereka untuk membeli produk kalian!
Nah, gimana Pilaris? Kalian sudah punya ide tentang cara ampuh memasarkan bisnis franchise kalian? Pastikan untuk merancang strategi pemasaran yang sesuai dengan permintaan konsumen baru maupun konsumen lama kalian, ya! Temukan tips-tips menarik seputar bisnis franchise lainnya di Pilar Asia!